Keluarga Korban Penganiayaan Geng Motor di Purwakarta Minta Pelaku Dihukum Berat

- Senin, 30 Januari 2023 | 12:14 WIB
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain bersama dengan kakak korban penganiayaan anggota geng motor, Eko Normanda.  (Foto: Sinarjabar.com)
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain bersama dengan kakak korban penganiayaan anggota geng motor, Eko Normanda. (Foto: Sinarjabar.com)

SINAR JABAR - Keluarga Yordhi Dwi Rezika (29) warga Kampung Cihideung, RT.12/04, Desa Mulyamekar, Kecamatan Babakancikao, Kabupaten Purwakarta, yang tewas usai menjadi korban pengeroyokan geng motor Anak Rawa Bagian Belakang (Arabian) berharap para pelaku mendapat hukuman setimpal.

Kaka korban, Eko Normanda (30) mengungkapkan bahwa ia berharap anggota geng motor para pelaku dapat dihukum setimpal atas perbuatannya.

"Ukuran hukuman saya tak bisa menilai, semua ada peraturan hukumnya, pelaku yang merupakan anggota geng motor saat menganiaya adik saya dibawah pengaruh minuman keras (Miras) dan unsur penganiayaan juga dan pelanggaran berat, Saya berharap dihukum seberat-beratnya, yang setimpal seberat beratnya yang sesuai dengan perbuatannya," ucap Eko saat ditemui di Mapolres Purwakarta, pada Senin, 30 Januari 2023.

Baca Juga: Selamat! RSUD Bayu Asih Purwakarta Lulus Akreditasi dengan Predikat Paripurna

Eko merasa sangat kehilangan adiknya itu. Dia meminta agar semua pelaku penganiayaan bisa dihukum setimpal perbuatannya.

"Saya sedih dan benar-benar kehilangan adik saya. Saya berharap semua pelaku yang sudah ditangkap dihukum setimpal perbuatannya tanpa pandang bulu," ujarnya.

Eko menilai, bahwa para pemuda tersebut tak memiliki rasa perikemanusiaan, karena melakukan pengeroyokan secara sadis terhadap adiknya.

Baca Juga: Lubang di Jalan Ciganea Purwakarta Makan Korban, Pemotor Jatuh dan Tak Bergerak

"Para pelaku ini tergolong muda dari segi usia, tapi dari segi kebrutalannya dan hati nurani, perbuatannya itu yang sadis, tanpa hati nurani, menyerang adik saya secara membabi buta. Ini menurut saya di luar perikemanusiaan," terangnya.

Diketahui, kini para pelaku pengeroyokan yang merupakan anggota geng motor Arabian itu berhasil diringkus jajaran Satreskrim Polres Purwakarta. Dari 13 pelaku yang diamankan 3 diantaranya diberikan tindakan tegas dan terukur.

Atas kerja cepat polisi menangkap pelaku, pihak keluarga korban menyampaikan terima kasih kepada personel Polres Purwakarta.

Baca Juga: Surat Terbuka untuk Ambu Anne dan Dedi Mulyadi dari Warga Purwakarta

Eko mengatakan penangkapan ini membuat keluarga bisa mengetahui siapa sosok dibalik orang yang menghilangkan nyawa adiknya itu.

"Saya apresiasi Polres Purwakarta yang telah menangkap para tersangka pengeroyokan terhadap adik saya ini. Alhamdulillah lega, terutama orang tua, keluarga terdekat almarhum serta teman-teman almarhum dengan kinerja polisi seperti ini berterimakasih cukup lega dan akhirnya para pelaku cepat tertangkap," jelas Eko.***

Halaman:

Editor: M. Rizal

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X