SINAR JABAR - Menjelang Lebaran Idul Fitri 1443 H, Kantor Cabang Pegadaian Purwakarta, Jawa Barat, mulai ramai didatangi masyarakat.
Umumnya masyarakat datang ke kantor Pegadaian yang berada di Jalan Kapten Halim (Pasar Rebo) Purwakarta itu, hendak menggadaikan harta benda termasuk perhiasan untuk menutupi kebutuhan sehari-hari dan menjelang Idul Fitri.
Kepala Kantor Cabang Pegadaian Purwakarta, Muhamad Wilhan mengatakan, Pegadaian Purwakarta mulai ramai didatangi warga jelang Idul Fitri meski peningkatannya belum signifikan.
Baca Juga: Asyik, Besok THR untuk PNS dan PPPK di Purwakarta Cair
Ia menyebut, jumlah transaksi ada peningkatan sekitar 3 sampai 5 persen dibandingkan hari biasa menjelang Lebaran 2022 ini.
"Kebanyakan gadaikan emas. Transaksi gadai atau tebusan ada peningkatan 3 sampai 5 persen jelang Lebaran," ucap Wilhan saat ditemui di kantornya, pada Kamis, 21 April 2022.
Ia memperkirakan peningkatan gadai akan terus terjadi semakin mendekati Lebaran Idul Fitri. Apalagi tahun ini momen mudik dibuka kembali.
Baca Juga: Mobil Dinas Milik Pemkab Bogor Dilarang Digunakan untuk Mudik Lebaran
"Dua tahun kemarin sebetulnya tidak ada peningkatan karena pandemi, tapi tahun sekarang semakin dekat ke Lebaran akan ada peningkatan jumlah transaksi," ungkapnya.
Artikel Terkait
Diskon Tiket dan Tarif Promo KAI Access Ramadan Festive 2022, Catat Tanggalnya
Bank BJB Kolaborasi dengan IDI Jawa Barat, Permudah Layanan Transaksi Perbankan
90 Persen Tiket Kereta Api Periode Mudik Lebaran Telah Terjual
Jelang Lebaran, Harga Tiket Pesawat Bakal Naik
WOM Finance Wakafkan Ribuan Kitab Suci Al Quran di 41 Titik